BLOG

imageTera Damai Kota Harapan, Perumahan Bekasi yang Menyediakan Jalur Sepeda Spesial

Tera Damai Kota Harapan, Perumahan Bekasi yang Menyediakan Jalur Sepeda Spesial

Jalur Sepeda -  Olahraga bersepeda kini makin banyak peminatnya. Mulai dari anak kecil hingga dewasa banyak yang suka bersepeda.

Bahkan tren bersepeda selama Pandemi naik signifikan. Permintaan terhadap sepeda sangat tinggi, sehingga harga sepeda terkerek naik. 

Hal itu tentu merupakan sinyal positif bagi pengusaha sepeda. Di sisi lain, naiknya tren bersepeda juga menjadi sinyal bahwa kesadaran berolahraga masyarakat meningkat. 

Kebiasaan yang muncul dari naiknya tren bersepeda adalah banyaknya kelompok pesepeda. Mereka biasanya mengayuh pedal dengan berkelompok. Membentuk barisan dari depan hingga belakang. 

Mereka kompak meng-gowes keliling desa-desa yang asri dan mengaspal di jalan raya kota yang padat. Bersaing dengan mobil, bus, dan truk besar.

Muncul juga komunitas bike to work yang mengayuh sepeda saat berangkat kerja dan pulang kerja. Tujuan komunitas bike to work sangat baik. Khususnya untuk mengurangi kemacetan sekaligus mengurangi polusi udara.

Tera Damai Kota Harapan, Perumahan yang Menyajikan Jalur Sepeda

Dengan banyaknya pesepeda di Jalan raya kota yang padat, alhasil banyak pemerintah kota yang menata ruang jalan khusus untuk pesepeda.

Kini jalur sepeda tidak hanya di bangun pada jalan-jalan kota yang padat. Para pengembang perumahan, yang peduli akan fasilitas olahraga bagi para penghuninya juga membangun jalur sepeda

Jalur sepeda tersebut sangat berguna bagi para penghuni rumah, agar bisa bermain sepeda dengan aman dan nyaman. 

Di sisi lain, jalur sepeda dalam lingkungan perumahan juga bermanfaat bagi anak-anak. Mereka bisa bermain dan belajar bersepeda dengan nyaman. Tidak perlu ke jalan ramai. 

Tidak perlu bersaing dengan kendaraan bermotor,yang bisa menimbulkan kecelakaan. Dengan membangun jalur sepeda, para penghuni bisa berolahraga, sehingga tingkat kesehatannya meningkat.

Salah satu perumahan yang membangun jalur sepeda adalah Tera Damai Kota Harapan. Perumahan yang dikembangkan oleh Damai Putra Group di atas lahan 100 hektar. Tera Damai masuk kategori Rumah di Bekasi dengan fasilitas lengkap

Pembangunan jalur sepeda tersebut merupakan pembuktian Damai Putra Group terhadap nilai “Living Harmony with Nature.” Sehingga, semua penghuni bisa bersepeda dengan nyaman dibawah naungan tanaman hijau yang asri

Apa Manfaat Jalur Sepeda di Lingkungan Tera Damai Kota Harapan? 

Jalur pesepeda sangat bermanfaat bagi sebuah klaster perumahan. Nilai manfaatnya tidak hanya dirasakan oleh pesepeda, lebih jauh sangat bermanfaat bagi lingkungan perumahan yang lebih asri.

Nah, berikut beberapa manfaat jalur sepeda  Tera Damai Kota Harapan.

Rasa Aman & Nyaman Bersepeda

Bersepeda dengan aman merupakan hal yang mengasyikkan. Fasilitas penunjang utama bersepeda secara aman adalah jalur sepeda. 

Dengan kehadiran jalur sepeda di lingkungan Tera Damai, keluarga bisa mengajak anak-anaknya bersepeda santai. Tanpa harus khawatir bersaing dengan kendaraan bermotor.

Jalur khusus sepeda menjadi kunci meminimalkan konflik dengan kendaraan lain, yang bisa menimbulkan kecelakaan.

Minimalisir Polusi, Meningkatkan Kesehatan

Kehadiran jalur sepeda di Tera Damai Kota Harapan menjadi fasilitas penunjang untuk berolahraga. Aktivitas fisik dengan bersepeda mendorong kesehatan penghuni jadi lebih baik.  

Alhasil, semua penghuni penghuni yang suka aktifitas fisik seperti bersepeda, bisa mendapatkan kesehatan yang paripurna.

Di sisi lain, jalur sepeda bermanfaat untuk meminimalisir polusi udara di lingkungan perumahan. Hal tersebut sangat penting, demi lingkungan yang asri dan bersih.  Supaya, udara di lingkungan perumahan jadi lebih segar.

Yuks segera miliki hunian Tera Damai Kota Harapan dengan fasilitas spesial jalur sepeda yang eksklusif dan nyaman. Tunggu apalagi, mari kontak kami. 

imgWAchatYuk wa